8 Jajanan Yang Harus Anda Coba Jika Anda Mengunjungi Korea

8 Jajanan Yang Harus Anda Coba Jika Anda Mengunjungi Korea


Merdeka Travel - Bagi yang pecinta makanan tentu tidak mau ketinggalan segala macam makanan yang ada. Meskipun liburan kemanapun, tinggal boleh sederhana tapi makan tidak boleh kurang.


Hari ini akan kita bagi info bagi pengunjung yang akan melakukan perjalanan ke Korea, jangan lewatkan 8 makanan kecil tersebut di Korea.

Meskipun makanan tersebut bukan dari restoran ternama tapi setiap makanan mempunyai rasa yang tidak kalah dari restoran bintang lima loh!!

1. Gyeranppang


Kue yang menjadi jajanan kaki lima di Korea adalah Gyeranppang. Gyeranppang adalah kue manis yang berbentuk oval dengan telur ayam ceplok diatasnya. Rasa juga empuk jadi patut dicoba ya!!

2. Japchae atau Chapchae


Chapchae adalah makanan yang enak pada waktu musim dingin. Chapchae makanan yang terbuat dari mie tepung ubi yang ditumis dengan beraneka sayuran seperti wortel, bayam atau jasmur yang diiris dan diberi kecap dan gula. Terlihat seperti tumis bihun Indonesia ya? tapi bihun ini terasa lebih kenyal. Merdeka Hari Ini

3. Gurita hidup atau Sannakji


Salah satu makanan khas Korea yang unik adalah Sannakji atau gurita hidup. Sannakji adalah makanan berupa gurita hidup yang berukuran kecil yang dipotong kecil-kecil, ditaburi dengan minyak dan biji wijen lalu dimakan hidup-hidup. Potongan gurita ini masih bergerak dan mengeliat saat disajikan dalam piring. Sungguh menjijikan bukan?

Tapi banyak turis yang mengatakan ini makanan yang lezat, jangan pernah bilang datang ke Korea kalau tidak pernah mencoba makanan ini.

4. Tteokbokki


tteokbokki merupakan jajanan kali lima yang paling populer di Korea. Kue beras pedas  yang terbuat dari kue beras rebus dan disajikan dengan saus pedas yang sudah dibumbui. Selain Ttekbokki ada campuran bahan lain yaitu telur rebus. Merdeka Hot

5. Hot Bar


Hot Bar itu seperti jajanan lok-lok. Dijual dengan rusukan tapi dimakan dengan cara digoreng. Hot bar ini juga banyak variasinya, ada adonan odeng, ada juga yang disi kue beras atau sosis. Hot bar akan diberi saus tomat dan mustard sehingga terasa lebih nikmat.

6. Jipangyi Ice Cream


Jipangyi adalah Dessert yang unik. Tidak seperti es krim biasa yang dimasukan dalam corn, es krim ini dimasukan dalam roti berbentuk tongkat yang berlubang. Anda bisa memilih 2 rasa yang berbeda dalam 1 tongkat. Es krim ini lebih populer di daerah Insadng. Merdeka Unik

7. Jjajangmyeon


Sering yang kita lihat di serial korea mie kecap yang sering di makan dengan kecap yang berlepotan di bibir? iya itu adalah Jjajangmyeon. Jjajangmyeon adalah hidangan mie yang dicampur dengan saus kedelai hitam kental, sayuran dan potongan daging. 

8. Bulgogi


Bulgogi adalah makanan khas Korea yang sudah terkenal diseluruh dunia. Dengan lembaran daging yang dipanggang atau ditupis di dalam pan. Daging yang sebelum dimasak dicampur dengan bumbu kecap, gula, minyak wijen, bawang putih, lada dan juga bumbu lain agar lebih lezat.

Bulgogi panggang biasa dimakan dengan dibungkus dengan daun selada dan ditambah sedikit saus sambal. 

Apakah anda berniat mencobanya? Biarpun sekarang sudah banyak jajanan korea yang masuk ke Indonesia, tapi tentu anda ingin mencoba yang aslinya kan guys. Ayo di share ke teman anda...

Baca juga: 7 Alasan Anda Harus Mengunjungi Santorini

8 Jajanan Yang Harus Anda Coba Jika Anda Mengunjungi Korea 8 Jajanan Yang Harus Anda Coba Jika Anda Mengunjungi Korea Reviewed by Unknown on October 19, 2017 Rating: 5